Wacana Keilmuan dan Keislaman

Thursday, April 2, 2020




TAHUKAH KAMU ARTI AL-KHOBIR.?

Allah SWT mempunyai nama Al-Khobiir yang berarti Maha Mengetahui. Allah mengetahui setiap apa yang kita kerjakan, baik dan buruk, terlihat orang lain atau tidak. Allah tetap mengawasi perilaku makhluk-Nya. Oleh karena itu, kita jangan berbohong, karena Allah SWT pasti mengetahui kebohongan itu.



KETAMPANAN NABI YUSUF AS

Nabi yusuf sangat tampan sehingga membuat Zulaikha, ibu angkatnya menyukai Nabi Yusuf, Ketampanan Nabi Yusuf membuat Zulaikha tergoda oleh bisikan setan. Zulaikha mulai berusaha menarik perhatian Nabi Yusuf. Nabi Yusuf menyadari bahwa ibu angkatnya itu telah tergoda bisikan setan.
"Aku berlindung kepada Allah dari godaan setan," kata Nabi Yusuf tegas menolak Zulaikha untuk berbuat buruk. "Ingatlah, Allah Maha Mengetahui segala sesuatu yang diperbuat hamba-Nya," kata Nabi Yusuf.
Melihat sikap Nabi Yusuf seperti itu, Zulaikha amat marah. Nabi Yusuf lari ke luar kamar. Zulaikha mengejarnya dan menarik bajunya dari belakang hingga sobek. Karena peristiwa itu, Nabi yusuf difitnah Zulaikha dan masuk penjara.
Nabi Yusuf justru berada dalam penjara. Karena, ia bisa menghindari Zulaikha. Nabi yusuf yakin Allah akan selalu mengetahui perbuatan makhluk-Nya seperti salah satu nama-Nya, Al-Khobiir yang berarti Maha Mengetahui.
12:50 AM   Posted by My Science in with No comments

0 komentar:

Post a Comment

Search