Wacana Keilmuan dan Keislaman

Tuesday, March 7, 2017




TAHUKAH KAMU ARTI AL-FATTAH.?


Allah SWT Yang Membolak-balik Hati manusia. Oleh karena itu, Allah mempunyai nama Al-Fattah, Maha Pembuka Hati. Jika Allah berkehendak, seorang penjahat akan dibukakan hatinya untuk bertaubat.



KISAH UMAR BIN KHATHAB


Pada zaman dahulu, ketika bayi perempuan tidak diharapkan ada dan dianggap aib, Umar bin Khathab yang belum masuk islam saat itu, mengubur bayi perempuannya hidup-hidup. 

Saat itu, Umar sangat membenci dan memusuhi Rasulullah SAW. Apalagi setelah mengetahui adik perempuannya telah masuk Islam. Pada suatu hari, Umar berniat membunuh Rasulullah. Ketika hendak pergi, Umar mendengar adik perempuannya membaca Al-Qur'an. Mendengar lantunan ayat suci Al-Qur'an, hati umar bergetar. Tanpa sadar, ia menangis mendengar lantunan bacaan indah adiknya.

Akhirnya, ia memutuskan untuk masuk islam. Niat umar yang menemui Rasulullah untuk membunuh, berubah menjadi keinginan untuk mengucapkan syahadat di hadapan Rasulullah.

Allah-lah yang telah memberikan hidayah kepada Umar. Mudah bagi Allah untuk membukakan hati hamba yang disayangi-Nya. Seburuk apapun hamba-Nya, jika Allah bukakan hatinya, ia akan bertaubat.
4:19 PM   Posted by My Science in with No comments

0 komentar:

Post a Comment

Search