Wacana Keilmuan dan Keislaman

Tuesday, March 7, 2017





TAHUKAH KAMU ARTI AL-KHOOLIQ.?


Allah SWT menciptakan alam semesta beserta isinya. Selain itu, Allah menentukan keadaan dan rezeki semua makhluk-Nya. Sejak awal hingga akhir, segala sesuatu diciptakan dalam kebaikan. Tidak ada kebetulan yang terjadi di alam Semesta ini. Sebelum kita lahir di dunia dan berada di dalam kandungan ibu, Allah SWT sudah menentukan umur, jodoh dan rezeki kita, Allah menciptakan kita dengan sangat sempurna. Oleh karena itu, kita wajib bersyukur.



PENCIPTAAN ALAM SEMESTA


Sebelum alam semesta dan segala isinya diciptakan Allah SWT, semua hanya kosong dan tidak ada apa-apa. Lalu, terjadilah ledakan sangat dahsyat atau kita lebih mengenalnya dengan teori Big Bang. Ledakan tersebut menimbulkan kabut gas. Kemudian, kabut gas panas itu menjadi dingin, gumpalan-gumpalan kabut gas yang telah dingin itu pun menjadi planet-planet dan bintang.

Setelah penciptaan pertama ini, Allah SWT menciptakan isinya seperti tumbuh-tumbuhan, binatang, manusia, air, udara, dan yang lainnya. Setelah sempurna, Allah SWT menciptakan siklusnya hingga berkembang dan teratur bagi kelangsungan hidup tumbuh-tumbuhan dan makhluk lainnya yang membutuhkan air.

Kisah tersebut membuktikan bahwa Allah SWT memiliki kekuasaan tiada batas untuk menciptakan sesuatu, Ia tinggal mengatakan, "Jadi" maka jadilah sesuatu sesuai kehendak-Nya. Oleh karena itu, Allah SWT memilki nama Al-Khooliq, yaitu Maha Pencipta.
11:45 AM   Posted by My Science in with No comments

0 komentar:

Post a Comment

Search